Tampilkan postingan dengan label materi forex. Tampilkan semua postingan
Tampilkan postingan dengan label materi forex. Tampilkan semua postingan

Rabu, 19 Agustus 2020

Perbedaan Antara Investor Dan Spekulator

Investor

Investor adalah seseorang yang membeli sesuatu dengan harapan yang ia beli akan mengalami kenaikan nilai di kemudian hari. Selisih nilai lebih ini merupakan bentuk dari keuntungan yang bakal di raih dalam rentang waktu minggu, bulan, bahkan ada yang beberapa tahun.

Seorang investor biasanya akan melakukan riset yang mendalam sebelum memutuskan untuk melakukan investasi. Apabila dia akan membeli saham suatu perusahaan, biasanya dia akan mempelajari keuangan perusahaan, portofolio, dan juga kinerja perusahaan tersebut di dalam meraih laba.

Salah satu seorang investor yang sukses di dunia adalah Warren Buffet dengan  kekayaan bersih  yang ia miliki  US $ 71,8 miliar pada Juli 2020, membuatnya menjadi orang terkaya keempat  di dunia.

Jika anda ingin menjadi investor, berikut saran yang dibetikan oleh Warren Buffet:
  1. Jangan pernah melakukan usaha/bisnis pada suatu bentuk usaha/bisnis yang tidak anda pahami.
  2. Resiko dapat dikurangi dengan cara hanya berkonsentrasi pada bisnis yang anda kenali dan anda pahami.
  3. Beli saham perusahaan dengan latar belakang sejarah kinerja perusahaan tersebut dalam meraih laba.
  4. Anda tidak akan pernah dibenarkan dan juga tidak akan pernah disalahkan oleh orang banya, kecuali data dan alasan yang anda miliki menunjukkan kebenaran yang sebenarnya.
  5. Pusatkan perhatian hanya pada tingkat pengbalian modal, bukan pada jumlah lembar saham.


Spekulator

Kebalikan dari investor, spekulator adalah seseorang yang membeli atau menjual sesuatu dengan tujuan meraih keuntungan dalam waktu singkat. Seorang trader yang melakukan aksi jual atau beli puluhan kali dalam sehari bisa dikatakan sebagai spekulator.

Salah seorang spekulator yang sukses di dunia adalah George Soros  dia pernah meraup keuntungan jutaan dollar hanya dalam waktu 1 hari. 

Salah satu kutipan menarik dari  George Soros adalah;

"Tidaklah terlalu penting untuk dikatakan bahwa ini adalah benar atau salah, namun yang lebih penting adalah sejauh mana anda dapat meraup uang yang banyak di saat anda melakukan  hal yang benar dan seberapa banyak uang anda yang hilang saat anda melakukan kesalahan".

Dengan membaca penjelasan diatas diharapkan para pembaca mampu memahami perbedaan antara investor dan spekulator dengan jelas. Dan kemudian anda bisa menentukan, saat ini anda trading itu sebagai investor atau spekulator.

Senin, 10 Agustus 2020

trading menggunakan metatrader 4

Metatrader 4 adalah platform trading yang paling familiar alias paling banyak digunakan oleh para trader.
Ratusan broker dan ribuan server ada di platform ini, anda tinggal pilih saja mau menggunakan broker mana. 

            Download metatrade 4 disini


Berikut ini keuntungan yang bisa anda dapat ketika menggunakan platform metatrader 4:

TRADING

• Quote real-time dari pasar Forex
• Set lengkap order trading, termasuk pending order
• Semua jenis eksekusi trading
• Detail riwayat trading online

TRADING TINGKAT LANJUT

• Pergantian cepat antara instrumen keuangan pada grafik
• Pemberitahuan suara membantu trading
• Skema warna grafik Forex yang dapat disesuaikan
• Level perdagangan memvisualisasikan harga pending order, serta nilai SL dan TP pada grafik
• Berita keuangan gratis - puluhan materi setiap hari
• Mengobrol dengan siapapun yang terdaftar trader MQL5.community

• Dukungan push pemberitahuan dari platform desktop MetaTrader 4 dan layanan MQL5.community
• Koneksi dengan ratusan Broker Forex

ANALISA TEKNIKAL

•  Grafik Forex real-time interaktif dengan opsi zoom dan gulir 

•30 indikator teknis paling populer di kalangan trader

• 24 objek analitis: garis, saluran, bentuk geometris, serta alat Gann, Fibonacci, dan Elliott
• Ada 9 timeframe: M1, M5, M15, M30, H1, H4, D1, W1 dan MN
• 3 jenis grafik: bar, lilin Jepang dan garis terputus untuk trading yang efisien.

apa itu broker?

Menurut "wikipedia" broker adalah individu atau perusahaan yang bertindak sebagai perantara jual dan beli. Dalam perdagangan Pasar Modal dan atau dalam Perdagangan Berjangka kita sering mendengar istilah “Pialang”, dalam pasar perdagangan barang pialang tidak mutlak diperlukan tetapi dalam perdagangan Pasar Modal dan atau Perdagangan Berjangka, pialang mutlak diperlukan.

Broker akan menjembatani transaksi para trader kecil, menerima order klien untuk diteruskan ke broker yang besar hingga ke bank-bank lebih besar.
Broker bertanggung jawab penuh atas transaksi yang dilakukan klien, baik saat jual maupun beli.


Jenis-jenis broker

Dalam pasar modal, broker memiliki beberapa jenis  yang fungsi atau cara kerjanya berbeda, di antara lain:

1. Retail broker

Ritel broker juga sering disebut individual broker. Pialang ini hanya melayani kepentingan individu jadi tidak melayani pelanggan lembaga seperti reksadana. Pialang ini akan mendapatkan komisi dari hasil penjualan maupun pembelian sesuai amanah investor.

2. Institusional broker

Institusional broker merupakan kebalikan dari individual broker. Pialang ini justru hanya melayani pelanggan yang bersifat lembaga atau institusi.

3. Discount broker

Discount broker adalah pialang yang memberikan pelayanan tidak lengkap. Yang dimaksud tidak lengkap adalah selain melaksanakan eksekusi order, pialang juga memberikan pelayanan berupa nasihat, memberikan informasi terbaru atau menyampaikan hasil analisis perusahaan tempatnya bekerja.

4. Deep diacount broker

Pialang ini menyediakan layanan pada pemeliharaan rekening dan eksekusi pesanan membeli atau menjual.

5. Full service broker

Pialang jenis ini memberikan pelayanan lengkap. Mulai dari pelaksanaan amanah, pemberian informasi, pemberian nasihat sampai pemberian hasil analisis yang dilakukan analis-analis perusahaan pialang. Pialang jenis ini cocok untuk para investor yang tidak mengerti soal analisis. Namun biaya untuk pialang ini juga terbilang mahal.

6. Internet broker

Pialang jenis ini tidak berbeda dengan pialang jenis konvensional, hanya pelayanannya saja yang berbeda yaitu menggunakan internet. Dengan internet broker ini investor bisa menyelesaikan semua proses transaksi melalui computer.

Selasa, 04 Agustus 2020

Kelebihan dan Kekurangan dalam Trading Forex


Masih banyak orang yang beranggapan bahwa forex adalah salah satu cara jalan cepat menjadi kaya.
Namun dalam kenyataanya, dunia investasi tidak pernah lepas dari yang namanya resiko. Dalam trading forex pun melibatkan resiko yang besar, sehingga diperlukan skill yang cukup sebelum terjun dalam real trading forex.

Kalimat yang mungkin sering kita dengar dalam forex adalah,:

"High risk high gain" atau no risk no gain"

Semakin besar potensi keuntungan, maka semakin besar pula potensi kerugian.

Semakin kecil potensi keuntungan, maka semakin kecil pula potensi kerugian.
Karena "risk dan reward" berbanding lurus.

Keuntungan trading forex:

1. Bisa dilakukan dimana saja karna transaksi sekarang online bisa lewat komputer,laptop,maupun smartphone.

2. Likuiditas sangat tingg memungkinkan anda untuk melakukan transaksi setiap waktu untuk mendapatkan profit, dan pastinya mendapatkan loss.

3. Ways opportunity atau bisa mendapatkan keuntungan baik ketika harga naik maupun turun

4. Beroperasi 24 jam dari hari Senin pagi sampai sabtu pagi. Artinya sebagai trader forex anda mampu mengatur waktu anda sendiri.

5. Dapat dimulai dengan modal yang kecil, sekarang banyak broker yang menyediakan deposit dengan hanya $10 saja. Tapi, tentunya dengan modal segitu resiko pasti tinggi.

6. Tanpa komisi trading, dan tanpa komisi broker

7. Akun demo trading adalah fasilitas yang disediakan oleh setiap broker untuk para pemula belajar trading, tentunya dengan tanpa resiko.

8. Potensi keuntungan yang sangat terbatas dan dapat menghasilkan return yang sangat tinggi (untuk trader profesional)

9. Tidak yang mengendalikan market

10. Fasilitas akun mini dan akun mikro sangat cocok untuk trader pemula yang baru belajar.

11. Selisih antara harga jual dan beli (spread) yang sangat rendah.


Kekurangan trading forex:

1. Resiko yang sangat tinggi bagaikan pedang bermata dua

2. Sebagian besar tradere mengalami kegagalan pada fase awal terjun trading forex karna minimnya pengetahuan

3. Banyaknya oknum-oknum yang mencari keuntungan dari trader pemula. Ini menjadi isu yang sangat penting di dunia trading.

4. Tidak adanya lembaga pelatihan.

5. Sangat fluktuatif, artinya anda bisa mendapatkan uang dengan cara ini dan anda juga bisa kehilangan uang

6. Bila anda tidak memiliki koneksi internet yang sangat baik, anda bisa kehilangan banyak uang saat  di tengah - tengah transaksi.

7. Banyak yang mengalami loss.